TIPS MERAWAT WAJAH

 Wajah adalah salah satu  cermin  yang menggambarkan siapa anda sebenarnya, wajah yang tersenyum & bersinar cerah akan  menambah daya tarik dan kepribadian seseorang.Maka sangatlah perlu untuk Merawat Wajah agar kerut-kerut diwajah tidak cepat muncul dan menghindari penuaan dini. Beberapa langkah-langkah dasar untuk perawatan  perawatan wajah agar cantik dan juga kulit bersinar. 

Tehnik untuk merawat wajah agar tetap cantik :


·         Setiap pagi harus membersihkan kulit wajah untuk menghilangkan minyak dan sel kulit yang mati yang terjadi saat malam hari. Sebaiknya anda mempergunakan air suam-suam kuku. Air yang terlalu panas menyebabkan kulit wajah yang sensitive menjadi kering
      
      Pergunakan pelembab kulit agar kulit halus dan bersinar. Moisturizers alami seperti madu berfungsi baik untuk segala jenis kulit. Carilah produk kosmetik perawatan kulit yang sesuai dgn jenis kulit anda,

·          Pergunakan sabun khusus wajah untuk membersihkan wajah. Jangan pergunakan sabun biasa  karena dapat merusak keseimbangan pelembab alami pada wajah , setelah memakai make-up wajah harus dibersihkan karena hal ini akan memberikan udara untuk wajah bisa bernafas dan  jangan  membiarkan make-up menempel sepanjang sepanjang malam di wajah anda. Jangan memakai sabun biasa untuk membersihkan kulit Anda. 

·           Perbanyak minum air putih minimal 8 gelas sehari, tambahkan sedikit jeruk lemon atau timun gunakan imajinasi dan hapus rasa haus anda



·           Anda harus belajar mengtahui warna tatarias apa yang cocok untuk wajah anda. Untuk mengetahui tat arias yang cocok untuk Anda bisa mencoba dengan beberapa warna yang berbeda di cahaya lampu biasa tepat pada garis rahang bawah. Karena pada bagian inilah yang bisa memperlihatkan apakah warna bedak serasi dengan wajah dan leher anda 


·           Jangan mengkonsumsi kopi, alkohol dan rokok, karena semua hal tersebut dapat memberikan pengaruh negatif pada kulit Anda.

·           Beri istirahat yang cukup untuk kulit anda, karena sel kulit di bentuk kembali saat anda tidur. Tidurlah secara teratur selama 8 jam setiap malam
      Tidur yang cukup agar lingkaran gelap di sekitar mata tidak cepat muncul maka wajah anda akan bersinar alam.


by.  kecantikanonlinee.blogspot.com
Posted on 23.29 by Unknown and filed under | 0 Comments »

0 komentar:

Posting Komentar